Skip to main content

Road Trip Des 2019 : Seru Seruan di Museum Angkut


Hari pertama di kota Batu-Malang, kami memutuskan ke Museum Angkut terlebih dulu karena menyesuaikan jadwal sepupu2nya anak2 biar bisa bareng ke Batu Secret Zoo besoknya. Museum ini termasuk salah satu tempat favorit di Jatim Park. Tempatnya luas, suasananya seru, desainnya keren, koleksinya luar bisa bagus. Jauh dari kesan museum yang membosankan. 

Tiket masuknya 100 rb per orang. Kamera juga kena charge seharga 30 rb. Begitu tiba di parkiran, kita sudah bisa merasakan suasana seru saat melihat ada pesawat dan helikopter berwarna biru yang terletak di atas gedung museum. Sebelum membeli tiket, kita bisa menikmati Pasar Apung terlebih dulu. Di sana ada berbagai macam booth makanan, beberapa terletak persis di pinggir sungai buatan. Serasa berada di pasar apung Kalimantan. 




Setelah membeli tiket dan masuk ke gedung utama, kita langsung disuguhi puluhan koleksi kenderaan antik yang kondisinya masih sangat baik. Ada helikopter kepresidenan juga. Bagus2 banget deh. 



Di lantai dua kita bisa menemukan beberapa kenderaan tradisional seperti becak, pedati, bahkan hewan pengangkut seperti alpaca dalam bentuk replika. Di sisi lain lantai dua, bisa kita temukan jenis2 lokomotif dan kereta api. Juga ada spot khusus bagi pecinta formula 1. 


Sebenarnya di lantai paling atas ada pesawat kepresidenan dan filght simulator. Tapi karena areanya outdoor dan saat itu sedang hujan, jadi sayang sekali kita tak bisa mengaksesnya. 

Area berikutnya adalah replika Chinatown, lanjut Batavia Zone, America Zone,Europe Zone, Buckingham Palace, Las Vegas dan terakhir Hollywood Zone. Semua area ditata dengan detail dan apik. Mirip aslinya. Bagi yang hobi berfoto ria pasti sangat suka. 


Zona Chinatown 



Zona Batavia 







Zona Amerika 




Zona Eropa 








Buckingham Palace 








Zona Hollywood 



Di sore hari ada pertunjukan parade. Tapi sayangnya kurang menarik. Beberapa orang berpakaian minim dan ada juga pria yang berpakaian wanita. Kasihan anak2 harus melihat yang begituan. Padahal harusnya museum sekelas ini tidak menyuguhkan tontonan seperti itu ya ke pengunjungnya. Sayang banget. 



Tapi selain yang minus tadi, yang lainnya sudah bagus sekali. Yang paling seru saat mba Anya dan Adysa menyewa gaun bergaya eropa. Lalu berkeliling2 buckingham palace sambil difoto2 sana sini. Benar2 pengalaman yang unik.

Hari pun beranjak sore. Tepat jam 5 kami memutuskan balik ke hotel karena mas Ano kurang enak badannya. Udara pun sedang dingin luar biasa karena bolak balik hujan. Alhamdulillah hari ini menyenangkan sekali.


Cerita2 seru di Batu lainnya bisa disimak di sini yaa : 
We love Batu Secret Zoo
Petualangan Negeri Dino di Dino Park

Comments

Popular posts from this blog

Liburan Keluarga di Ciater Camping Park ( Part 1)

Alhamdulillah, akhirnya kesampaian juga liburan bareng sepupu2. Udah lamaa direncanakan, tapi tau sendiri deeh gimana susahnya ngatur skejul. Jangankan liburan yang nginep, mau ketemuan aja jarang2 bisanya, padahal cuma 3 keluarga loh inii. Duh duuuh nasib orang Jakarta yaa.. Setelah silaturahim pas lebaran kemarin,  kamipun sepakat untuk merencanakan lagi liburannya dengan serius. Lalu kami membuat WA grup dan diskusi dilanjutkan di sana. Awalnya kami merencanakan liburan ke Teluk Kiluan di Lampung, pas lihat peta loh kok jauh. Trus ganti tujuan ke Ujung Kulon, eh masih berasa jauh juga. Ganti lagi ke Anyer, ah kayaknya kurang sreg. Pindah tujuan ke Garut, tapi kok ngga nemu tempat nginep yang sesuai kemauan kita.  Akhirnya setelah browsing2 lagi, ketemulah si Ciater Camping Park ini di blognya tesyaskinderen dan aku langsung jatuh hati.  Langsung deh aku lempar ke grup dan direspon baik oleh yang lain. Sebelum berubah pikiran lagi, cusss ketok palu deh.. Bismillah, kita campi

My Umroh Journey (Part 3)

Day 3, Pemaknaan Kota Mekkah-Berkunjung ke Peternakan Unta-Ambil Miqot di Hudaibiyah-Umroh yang kedua. Hari selanjutnya, kami dijadwalkan mengikuti pemaknaan kota Mekkah di suatu gedung pertemuan, kemudian mengunjungi peternakan unta dan mencicipi susu unta segar, serta mengambil miqot di mesjid Hudaibiyah yang tak jauh dari peternakan unta dan kemudian langsung menuju Masjidil Haram untuk melaksanakan umroh yang kedua. Menurut perkiraan, hari ini seharusnya adalah tanggal 1 Ramadhan. Namun ternyata semalam setelah menunggu2 pengumuman dari pemerintah Arab Saudi, 1 Ramadhan ternyata jatuh pada besok harinya. Padahal semalam setelah makan malam kita langsung ngacir ke mesjid bersiap2 hendak sholat taraweh. Pagi2 setelah sarapan, kami lalu berkumpul di lobby kemudian berangkat naik bus ke gedung pertemuan. berkumpul di lobby  Itulah pertama kali aku menyaksikan suasana kota Mekkah pada siang hari di luar area hotel dan Masjidil Haram. Disana sini masih banyak re

“The Playground” and ”Playparq”, the best place for a superfun playdate ever..!

Bosen ngajak anak2 ke mall? Ho oh, sammaaa..! Pinginnya ke suatu tempat yang beda gitu.. yang outdoor, yang anak2 bisa main bebas lepas menyalurkan energi tanpa kena hawa AC melulu.. Untungnya saya nemu sebuah cyber forum yang sedang ramai membahas tentang sebuah tempat bermain outdoor untuk anak di Jakarta. Ada dua tempat yang sepertinya sangat direkomendasikan oleh forum tsb. Yes… The Playgorund dan Playparq , yang keduanya terletak di daerah Kemang. Maka meluncurlah kami kesana. Yang pertama kami datangi adalah The Playground. Pertama kali kesana sekitar awal tahun 2011. Lalu yang kedua, April 2013 kemarin, pas Ano ulangtahun yang ke-4. The Playground The Playgorund ini sungguh teramat sangat menyenangkan untuk anak2 usia 2-8 tahunan. Begitu masuk, kami langsung terpaku melihat tempatnya yang begitu bersih, colourful, dan rindang. Permainannya bermacam2, dan standar safetynya pun sudah standar luar negeri. Lantai dialasi karpet tebal dan anti slip. Area permainan pun di